Lompat ke isi utama

Berita

TAHAPAN PEMILU 2024 DIMULAI, BAWASLU DEMAK IKUTI APEL SIAGA PENGAWASAN PEMILU

Demak – Hari ini 14 Juni 2022 secara resmi tahapan pemilu serentak Tahun 2024 dimulai. Sekretariat Bawaslu Kabupaten Demak mengikuti acara apel siaga tersebut melalui media Zoom dengan khidmat. Bertindak sebagai pembina apel Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja diiringi dengan inspeksi pasukan pada saat berakhirnya apel siaga tersebut.

Apel siaga pengawasan tahapan ini secara simbolis ditandai dengan bunyi sirine yang ditekan oleh Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja bersama ketiga anggota yaitu Loll Suhenty, Totok Hariyono, Herwyn JH Malonda dan Sekretaris Jendral Bawaslu, Gunawan Suswantoro. Dalam amanatnya, sebagaimana dikutip dari laman Bawaslu RI, Bagja menyatakan apel siaga ini merupakan suatu kegiatan simbolis dimulainya tahapan Pemilu 2024.

“Apel siaga ini aware bahwa jam kita sudah dimulai, jam pengawasan sudah dimulai,” ungkap Bagja dalam apel siaga pengawasan Pemilu 2024 di Kantor Bawaslu, Jakarta.

Bagja mengungkapkan pada satu bulan ini lembaga pengawas pemilu akan melakukan pembenahan organisasi dan melakukan perbaikan Perbawaslu. Kemudian Perbawaslu pengawasan tahapan akan diajukan ke lembaga legislatif pada minggu yang akan datang.

"Nanti bulan September akan ada pendaftaran partai politik peserta pemilu, bulan November akan ada sengketa kemungkinannya," ucap Ketua Bawaslu RI tersebut.

Bagja juga turut memberi pesan kepada para pengawas pemilu di daerah. Dia meminta jajarannya terutama di tingkat kabupaten/kota untuk meningkatkan kapasitas dalam hal penyelidikan, mengawasi proses-proses tahapan pemilu, mengawasi pergerakan orang-orang yang akan melakukan politik uang, politisasi SARA, hoaks dan yang lainnya.

"Bulan-bulan ke depan adalah bulan pengawasan diluar tahapan kampanye, entah itu sosialisasi, entah itu pergerakan massa atau apapun itu. Kawan-kawan di daerah juga harus mulai kerja sama dengan lembaga pemantau, media, atau kerja sama dengan KPU, Kepolisian, Kejaksaan dan stakeholder lain," paparnya. (YUD)

Sebagian sumber berita diambil dari Bawaslu RI

Tag
bawaslu demak