Lompat ke isi utama

Berita

Implementasi Nilai-nilai Pramuka Dalam Pemilu

Demak- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Demak menyajikan tema “Implementasi Nilai-nilai Pramuka dalam Pemilu” dalam acara lanjutan Program Posonan Siaga Pengawasan Pemilu 2024 yang ditayangkan melalui kanal youtobe Bawaslu Demak, Senin (18/04/2022).

Program Posonan edisi ke-10 dijelaskan secara gamblang oleh narasumber Mahbrur, Ketua Bawaslu Kabupaten Batang.

Mahbrur mengatakan, bahwa Bawaslu juga membumikan gerakan partisipatif bersama pramuka dengan merintis Saka Adhyasta Pemilu. Saka Adhyasta ini adalah sebuah wadah untuk mendapatkan informasi dan memberikan pendidikan politik. Di Saka ini ada tiga krida, yakni krida pengawasan, pencegahan, dan penanganan pelanggaran.

Nilai-nilai pramuka dalam pemilu disini, yaitu sesuai dengan Dasa Darma Pramuka. Adik-adik pramuka yang memiliki karakter, nilai kebangsaan, cinta tanah air, dan memiliki keterampilan kita berikan tambahan tentang pendidikan politik, bagaimana menjadi seorang pengawas partisipatif dan juga keterampilan seperti publik speaking, pembuatan ILM tentang pengawasan dan lain sebagainya.  

“Pramuka merupakan bagian dari komponen masyarakat artinya pramuka dapat berpartisipasi sebagai voulenter/relawan dalam melakukan pengawasan pemilu untuk menciptakan pemilu yang demokratis, berintegritas, bebas, dan adil sejalan dengan nilai kepramukaan, yaitu cinta kepada tanah air dan bangsa”, Ujarnya.

Implementasi nilai-nilai pramuka disini dapat diterapkan dalam pemilu, yaitu dengan ikut terlibat secara langsung dalam pengawasan pemilu, agar dapat mengikuti dinamika politik yang terjadi dan secara tidak langsung belajar tentang penyelenggaraan pemilu dan semua proses yang berlangsung. (hn)

Tag
bawaslu demak
berita