Bawaslu Demak menuju INFORMATIF
|
Demak, Bawaslu Demak menerima Penghargaan Menuju Informatif yang disampaikan oleh Bupati Demak, Eisti’anah, Selasa (4/2/2025). Penghargaan ini diserahkan dalam Forum Konsultasi Publik bertajuk Rancangan Awal RKPD Kabupaten Demak Tahun 2026 yang digelar di Gedung Bina Praja Demak. Predikat menuju informatif merupakan hasil evaluasi Keterbukaan Informasi Publik yang dilakukan oleh Komisi Informasi (KI) Provinsi Jawa Tengah.
Menurut Ulin Nuha, Ketua Bawaslu Demak pihaknya telah berusaha untuk bisa meraih predikat Informatif, namun karena masih fokus pada pengawasan pemilihan 2024 banyak dokumen yang belum sempat terupload sehingga nilainya belum mencukupi. “semoga tahun depan kami bisa meraih INFORMATIF” papar Ulin.
Selain Bawaslu Demak, ada tiga instansi yang meraih penghargaan dari KI Provinsi Jawa Tengah. Dua Instansi mendapat predikat Informatif, yaitu RSUD Sunan Kalijaga Demak dan Pemerintah Kabupaten Demak. Sedang yang satu mendapat perdikat menuju informatif, sama dengan Bawaslu Demak, yaitu KPU Demak .