Bawaslu Demak Hadiri Pemantauan dan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2021 Guna Persiapan Pemilu 2024
|
Demak – Ketua Bawaslu Kabupaten Demak Khoirul Saleh, S.Sos.MH dan Kepala Sekretariat Yanto Mulyanto, S.Sos.,MM menghadiri Rapat Koordinasi (Rakoor) pemantauan dan pengendalian pelaksanaan kegiatan Tahun anggaran 2021 serta persiapan pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan 2024, Selasa, (16/11/2021) di Kantor Bawaslu Kota Salatiga.
Rakoor ini dihadiri oleh Sekjen Bawaslu RI, Direktur Politik dan Komunikasi Bappenas RI, Ka Biro Perencanaan dan SDM Bawaslu RI dan KPU RI, Pejabat struktural Bawaslu RI dan KPU RI, Ketua Bawaslu Jateng, Tujuh Ketua Bawaslu Kab/Kota dan Kepala Sekretariat/Koordinator Sekretariat.
Sekretaris Jenderal Bawaslu RI Gunawan Suswantoro berharap antara KPU-Bawaslu mempunyai Misi yang sama dalam penyelenggaraan Pemilu 2024. Posisi KPU-Bawaslu untuk mengawal Pemilu. Di Indonesia Pemilu nanti terbesar di dunia karena Pemilu serentak dilaksanakan di 33 Provinsi kecuali DIY.
Gunawan juga meminta kepada Bawaslu Kab/Kota agar dilakukan evaluasi kegiatan Tahun 2021 untuk segera diselesaikan yang belum dilaksanakan.
Perlu diperhatikan pada Pemilu 2024 tahapan dimulai pertengahan 2022, selanjutnya kata Gunawan, ada yang perlu disamakan terkait honor penyelenggara Pemilu adhoc untuk nominalnya sama antara KPU dan Bawaslu. (AS).